Sunday, 17 November 2024

INILAH UMUR KITA YANG SEBENARNYA


Ingatlah bahwa umur kita di dunia sangatlah singkat dan tidak ada yang tahu kapan ajal menjemput. 

Bisa saja hari ini menjadi hari terakhir kita. 

Maka dari itu, jangan sia-siakan waktu yang Allah ﷻ berikan. 

Manfaatkan setiap detik untuk berbuat kebaikan, mendekatkan diri kepada-Nya, dan memperbaiki diri.

Dari Ibnu ‘Abbas radhiyallahu ‘anhuma, Rasulullah ﷺ pernah menasihati seseorang,

اِغْتَنِمْ خَمْسًا قَبْلَ خَمْسٍ : شَبَابَكَ قَبْلَ هَرَمِكَ وَ صِحَّتَكَ قَبْلَ سَقَمِكَ وَ غِنَاكَ قَبْلَ فَقْرِكَ وَ فَرَاغَكَ قَبْلَ شَغْلِكَ وَ حَيَاتَكَ قَبْلَ مَوْتِكَ

“Manfaatkanlah lima perkara sebelum lima perkara: waktu mudamu sebelum datang waktu tuamu, waktu sehatmu sebelum datang waktu sakitmu, masa kayamu sebelum datang masa kefakiranmu, masa luangmu sebelum datang masa sibukmu, hidupmu sebelum datang matimu.” 

(HR Al-Hakim dalam Al-Mustadraknya [4]: 341).

Mari kita renungkan bahwa umur kita yang sebenarnya bukan dihitung dari lamanya, tetapi dari seberapa baik kita memanfaatkannya untuk mendekat kepada Allah ﷻ.

Semoga kita semua selalu diberi kesempatan untuk memperbaiki diri dan mendapatkan ridha-Nya.  Allahumma amin.

Allahu Ta’ala a'lam bishawab.

____

No comments:

Post a Comment